Celoteh.id – Kabar kebocoran data pejabat negara oleh ‘Bjorka’ di media sosial terus memunculkan Polemik. Data Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan hingga Mendagri Tito Karnavian dibocorkan ke publik.
Staf khusus Mensesneg, Faldo Maldini menegaskan data-data pemerintahan tak ada yang benar-benar rahasia.
“Dinding gedung-gedung pemerintahan juga ada kupingnya. Kalau ada yang kaget dan baru tahu, kayaknya kurang gaul saja,” ujar Faldo, Selasa (13/9).
Meski begitu, ia mengajak seluruh elemen masyarakat memperkuat keamanan data pribadi. Terlebih, pembahasan RUU PDP juga terus bergulir di DPR dan pembahasannya dilakukan secara hati-hati.
“Agar memberikan keadilan bagi semuanya,” ujar Faldo.
Publik juga diharapkan mengawasi pembahasan RUU PDP. “Kami ini sedang berupaya membangun pemerintahan yang inklusif dan transparan, jadi tidak ada sakralisasi lewat rahasia-rahasia,” sambung dia.
Sebelumnya, pemerintah membentuk tim khusus untuk menjaga keamanan data setelah heboh kemunculan hacker Bjorka. Pemerintah ingin memastikan kepercayaan publik terjaga. Tim terdiri dari BSSN, Kominfo, Polri, dan BIN.
Tinggalkan Balasan